Cari Blog Ini

Rabu, 14 Mei 2008

“ YESUS NAIK KE SURGA ”
Pdt. Ny. Rulina Lamanduda
Kisah Para Rasul 1:6-11

Peringatan Kenaikan Yesus ke Surga merupakan berita yang sangat penting, karena hal tersebut menyatakan bukti bahwa surga itu ada dan bukan merupakan sebuah cerita dongeng belaka. 40 hari ada di bumi setelah bangkit dari kubur dan secara berulang-ulang menmpakkan diri kepada murid-murid, bahkan ketika kenaikan-Nya ke surga disaksikan/dilihat oleh murid-murid dan awan menutup-Nya dari pandangan mereka (murid-murid). Sekali lagi itu memberikan bukti nyata tentang YESUS, Tuhan kita.... Dia naik ke surga.

Mengapa YESUS naik ke surga???

1. Yohanes 19:30
(Karena tugas-Nya di bumi telah selesai), Apa tugas Allah?? Tugasnya adalah menjadi penebus dosa manusia. Pengakuan Paulus dalam I Timotius 1:15 (dengan cara mengorbankan diri-Nya, disiksa, dianiaya, menderita sepanjang jalan Viadolorosa sampai diatas kayu salib, dengan mahkota duri, dan di tikam lambung-Nya, sehingga darah tercurah atas-Nya.
Dalam 1 Petrus 1:18-19 (Kita ditebus dengan darah yang mahal, yaitu darah Yesus... sebab darah Yesus yang sanggup menghapus dosa manusia.

2. Kisah Para rasul 7:47-49
(S’bab Takhta Allah ada di Surga), Ingat! Yesus datang ke dunia karena di utus oleh Bapa (Yoh 3:17) dengan misi penyelamat umat manusia yang mau percaya. Dan setelah tugas-Nya selesai Ia kembali ke Surga / naik ke surga. Apa bukti bahwa Yesus telah sampai ke surga yang setiap tahun kita peringati?? (Kisah Para Rasul 7:55-56) saat Stefanus akan mati... melihat langit terbuka dan Tuhan Yesus berdiri disebelah kanan Allah, jelas bahwa Yesus naik kembali ke takhta-Nya di Surga.
Pada suatu kesempatan Tuhan mengatakan bahwa kita adalah Anak-anak-Nya, maka itu berarti kita juga disebut Ahli Waris-Nya yang memiliki hak menerima janji Allah, jika kita hidup setia kepada-Nya (Roma 8:16-17)

3. Yohanes 14:1-3
(Yesus naik ke Surga karena Ia pergi menyediakan tempat bagi Kita yang percaya). Kita patut bersyukur, karena kenaikan-Nya ke surga dengan tujuan mulia untuk umat-Nya yaitu menyediakan tempat di surga. Matius 7:21 (Untuk mencapai surga – kita dituntut untuk hidup TAAT dan menjadi pelaku FIRMAN TUHAN.
Setelah Ia pergi menyediakan tempat bagi kita, Ia akan datang kembali menjemput gereja-Nya untuk tinggal bersama Dia. Betapa Tuhan rindu kepada kita, Bagaimana dengan Kita???

4. Yohanes 16:7
(Supaya Roh kudus diturunkan atas Gereja-Nya), Apa yang dipikirkan oleh Yesus adalah yang terbaik untuk Gereja-Nya. Roh kudus adalah pribadi Allah, Ingat! Tanpa Roh Kudus kita bagaikan “Piatu” (tidak memiliki siapa-siapa) di dunia ini. Namun Tuhan berfirman dalam Yoh 14:18 (Bahwa Kita tidak akan ditinggalkan sendirian di dunia ini, sebab ada Roh Kudus... Roh Penghibur... Roh Penolong bagi Gereja-Nya melewati segala musim dalam hidup ini.

“Mari bersyukur kepada Tuhan yang begitu baik”

Senin, 12 Mei 2008

GPdI EFRATA Bantaeng

Salam sejahtera...
Ini dia Blog GPdI Efrata Bantaeng,.
Selamat menyimak the Great History!

GPdI Bantaeng dirintis melalui pelayanan dari Pdt. S. HALIM WOWORUNTU & Istri pada tahun 1973. Awalnya, perintisan tersebut dimulai dengan berjualan makanan (‘nyuknyang). Tapi kemudian ALLAH menunjukkan rencana-NYA yang indah. Dengan sebuah rumah kontrakan di jalan manggis (daerah pertokoan), Pdt. S. H Waworuntu selain mempergunakannya sebagai tempat tinggal bersama keluarganya, Ia juga menjadikannya sebagai tempat ibadah, membukanya untuk kebaktian. Pada waktu itu jumlah anggota jemaat ± 25 orang, termasuk anak SM (Jemaat mula-mula antara lain : Ampe Kim Hock & Istri, Aci Loan Kim & suami, Bpk. Tolangi & kel, Bpk. Thomas Djojono & kel, Ibu Henny (Aci Cakdi’), Ibu Esterlis & Suami, dll)
Kemudian pada tahun 1976, tempat ibadah dipindahkan ke Jln. Nenas No. 37 dengan menempati sebuah rumah yang dibeli (semi permanen).
Pada tahun 1977, penggembalaan di GPdI Efrata Bantaeng mengalami pergantian kepada Pdt. Lefrand Lapian, berhubung dengan kepindahan tugas dari Pdt. S. H. Waworuntu & keluarga ke Jakarta.
Oleh karena anggota jemaat gereja yang mulai berkembang maju, maka pada tanggal 27 Agustus 1977 dilakukan renovasi gereja & pastori ke bentuk permanen dengan ukuran 10x10 m, dimana gereja dan pastori letaknya bersebelahan.
Selanjutnya di bulan Desember 1983, kembali terjadi pergantian penggembalaan dari Pdt. L. Lapian kepada Pdt. Herlinus Lamanduda. Saat itu pekerjaan TUHAN terus semakin berkembang. Sehingga gedung gereja & pastori pun di renovasi lagi menjadi 10x25 m pada tahun 1992.
Tanpa di duga pada tanggal 31 Januari 1997, Pdt. H. Lamanduda di panggil pulang oleh TUHAN ke rumah Bapa di Surga. Dan yang melanjutkan pelayanan yang ada pada waktu itu adalah Istri dari Pdt. H. Lamanduda, Alm. yaitu Pdt. Ny. Rulina Lamanduda yang dilantik menjadi Gembala sidang GPdI Bantaeng pada tanggal 1 Februari 1997 sampai sekarang. Oleh kemurahan TUHAN, pekerjaan TUHAN di GPdI Efrata Bantaeng terus diteguhkan dengan adanya penambahan jiwa-jiwa baru. GPdI Jemaat EFRATA Bantaeng di Jl. Nenas no.37 Bantaeng sejak digembalakan oleh Pdt. Ny. R. Lamanduda mengalami kemajuan yang baik dengan jumlah jemaat ± 140 orang dewasa & 60 anak.

God Bless U...